Layanan Web Hosting Gratis Unlimited Tanpa Iklan

Layanan Web Hosting Gratis Membuat website memang memerlukan banyak biaya. Salah satu biaya yang paling banyak dikeluarkan adalah untuk membeli web ho
Layanan Web Hosting Gratis

Membuat website memang memerlukan banyak biaya. Salah satu biaya yang paling banyak dikeluarkan adalah untuk membeli web hosting. Harga web hosting memang terbilang mahal.

Untuk membuat website yang sempurna terkadang orang memilih web hosting yang memiliki spesifikasi tinggi. Padahal tidak harus seperti itu. Anda juga bisa menggunakan web hosting gratis untuk belajar.

Layanan Web Hosting Gratis

Berikut beberapa layanan web hosting gratis untuk belajar membuat website.

000webhost

Ini adalah layanan hosting gratis yang ditawarkan oleh Hostinger. Layanan ini sangat banyak yang menggunakan. Sudah ada jutaan pengguna yang memanfaatkan hosting gratis dari 000webhost.

InfinityFree

Pada urutan kedua ada hosting gratis dari Infinityfree. Disini Anda bisa mendapatkan hosting dengan spesifikasi yang serba unlimited. Meski fitur yang diberikan layaknya premium, hosting Anda tidak diberikan iklan.

FreeHostia

Selain menyediakan hosting premium, Freehostia juga menyediakan hosting gratis untuk pengguna mereka. Disini Anda bisa mendapatkan hosting gratis dengan penyimpanan hingga 250 MB. Memang kecil sih, tapi lumayan bagus untuk belajar website.

FreeWebHostingArea

Seperti namanya FreeWebHostingArea juga menyediakan hosting gratis dengan penyimpanan sebesar 1,5GB. Selain itu, hosting yang diberikan memiliki unlimited bandwidth.

HyperPHP

Untuk mendapatkan hosting gratis dari HyperPHP sangat mudah. Disini Anda hanya perlu membuat akun untuk mendapatkan hosting secara gratis. Besar penyimpanan hosting yang diberikan sebesar 1GB.

Akhir Kata

Demikian beberapa penyedia web hosting gratis yang bisa Anda gunakan. Silahkan pakai hosting gratis yang diberikan dengan bijak. Cocok untuk Anda yang sedang belajar membuat website.